Bang Alitt dibukunya Skripshit ini mengajarkanku arti kebahagian. Bagaimana menyikapi pilihan, menghargai diri sendiri, membahagiakan diri, persahabatan, perjuangan, penghormatan, menghormati sebuah keputusan (beserta konsekuensinya tentunya, dan selalu berbaik sangka kepada Allah dan mensyukuri hidup.
Tapi... Buku ini sangat berbahaya untuk dibaca didepan umum!!! Nggak bakal bisa diem deh, sampai sakit ini pipi karena keseringan ketawa. Memang Buku ini sangat bisa menghibur bagi yang sedang mengGalau.
"Apa sih Yan, seru amat ketawanya?" kata salah satu temanku
"Lucu tau Kis, nih kalau nggak percaya, coba deh kamu baca beberapa halaman saja.
Beberapa detik membaca, nggak ada reaksi. Dan yang tadinya aku nggak galau, kini pun menggalau. "Jangan-jangan cuman aku aja yang nganggapnya lucu. Eh nggak lama dari itu, dia ketawa, dan itu awal dari semuanya, ketawa dan terus sering ketawa.
Hahahhahaha.. 'iya ya,. seru..seru, gokil" katanya. Dan dia pun ngantri pengen minjem buku, dan setelah dia, zahra, ayu, Nice, Pepeng, Supri, dan Yudis pun ikut dalam daftar nama orang yang ngantri mau pinjem buku Skripshit.
Review; -Bukunya sangat menghibur, Bang alitt bisa membuat pembaca ketawa, namun sisi meaningfulnya tetep kerasa. Alur ceritanya jelas, dan ceritanya mahasiswa banget dah pokoknya.
^Pesan buat teman-teman, dan juga aku nih yang sekarang lagi sibuk membuat instrumen skripsi. Back up semua file skripsi ke email, USB, DVD, komputer temen atau kemanakah itu. Because who knows what will happen next, right?! Nah dibuku skripshit ini ni diceritakan bagaimana 'tragisnya' nasip skripsi bang Alitt waktu itu.
Nah ada satu kalimat handalannya Bang Alit tuh kalau mau ngeles, "Dari pada lulus tetap waktu, lebih baik lulus diwaktu yang tepat, right" gkgkgkk.,
Seperti kata bang Alit, Jika kita dihadapkan oleh dua pilihan yang sama-sama sulit untuk dipilih. Maka kita harus membuat pilihan ketiga yang bisa kita lakukan.Pilihan yang membuat kita bagahia, dan bukan pilihan yang salah.
Nah, aku jadi kepikiran jawaban dari 'ngelesnya' bang Alit nih.. "Bagaimana jika lulus tepat waktu adalah waktu yang tepat?! Skripsi --> SkripShit --> SkripSweet.
Well, semester ini aku memilih untuk menyelesaikan skripsiku. Skripsi oh dirimu ya..
For me: There are some words that should be underlined from that book,
^Break the rules and follow your heart -@poconggg-
^There is no something happens without a reason
'Hidup ini bagai skripsi..banyak bab dan revisi yang harus dilewati. Tapi akan selalu berakhir indah...bagi mereka yang pantang menyerah" ^^
0 comments:
Posting Komentar